Bong Joon Ho yang Masih Kelelahan untuk Buat Film Baru

JAKARTA - Segala hype mengenai Parasite masih terasa hingga sekarang. Setelah kemenangan empat piala di ajang Oscar, Bong Joon Ho yang memenangkan titel Best Director merasa kelelahan dengan berbagai acara penghargaan yang ia hadiri.

Setelah Parasite, Bong mempersiapkan dua film terbaru termasuk serial adaptasi Parasite di HBO. Tetapi, melalui percakapan terbuka dengan sutradara Kelly Reichardt yang dipublikasikan The Atlantic, ia merasa kesulitan menggarapnya lantaran imbas dari Oscar dan proses penulisan skrip baru.

Pada press backstage, Bong sempat mengungkap jika ia harus tetap bekerja meskipun mendapatkan penghargaan di Cannes dan Oscar. “Saya harus bekerja, ini pekerjaannya. Jadi, saya bekerja untuk 20 tahun, dan apa yang terjadi pada Cannes dan Oscar,” kata dia.

>

“Saya mencoba kembali (menggarap film) tetapi saya merasa kelelahan secara mental dan fisik. Saya merasa hampa,” lanjut dia.

Pada wawancara dengan Variety, Bong mengatakan proyek terbarunya tidaklah sebesar film-film terdahulunya, termasuk Parasite. Film pertama masih berlatar di Seoul dan akan memiliki gaya horor serta action, sedangkan film Inggris-nya akan mengisahkan sejarah berdasarkan kejadian nyata pada tahun 2016. Proyek ini dibagi dua antara Amerika Serikat dan Inggris.

Bong dinilai selalu fokus terhadap apa yang dikerjakan karena itu karya-karyanya membutuhkan waktu yang lama dalam proses produksinya. “Saya selalu cemburu dengan sutradara yang bisa melakukan proyek bersamaan acara TV,” katanya dilansir dari Indiewire.

Bong kerap melibatkan teman-teman lamanya dalam mengerjakan proyek, termasuk untuk dua film terbarunya. Ia akan bertemu kembali dengan Darius Khondji, orang yang bekerja dengannya untuk Okja. Khondji baru saja mengerjakan sinematografi untuk film Uncut Gems.

Tidak banyak yang bisa Bong beritahu terkait dua film terbarunya. Namun untuk serial Parasite, keterlibatan Tilda Swinton dan Mark Ruffalo kabarnya sedang dijajaki. Sementara itu, Parasite akan masuk ke Hulu mulai 8 April secara eksklusif.