Inilah 4 Produk Investasi yang Disukai Perempuan, Emas Paling Populer
YOGYAKARTA – Kemampuan perempuan dalam mengelola keuangan cenderung lebih baik ketimbang laki-laki. Perempuan cenderung lebih gemar menabung untuk memenuhi kebutuhan dasar, dana darurat, hingga biaya pendidikan anak. Oleh sebab itu, perempuan perlu memikirkan produk investasi yang tepat agar dapat mencapai finansial freedom yang sebelumnya sudah direncanakan. Lantas, apa produk investasi yang disukai perempuan?
Produk Investasi yang Disukai Perempuan
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut beberapa produk investasi yang digemari oleh kaum perempuan:
- Emas
Berdasarkan hasil survei lembaga Jajak Pendapat (JakPat) pada Juli 2022, produk investasi yang populer di kalangan perempuan adalah emas dan perhiasan.
Dari 1.854 responden perempuan yang disurvei, 48 persen di antaranya memilih mengamankan asetnya dalam bentuk emas batangan atau perhiasan.
Selain tergolong instrumen investasi beresiko rendah, alasan perempuan lebih menyukai investasi emas adalah untuk menjadi simpanan masa depan keluarga dan anak, investasi yang tidak agresif, dan nilai emas atau harga emas cukup stabil dari tahun ke tahun.
- Reksa dana
Reksa dana juga termasuk produk investasi yang digemari perempuan. Adapun reksadana yang dipilih beragam mulai dari pendapatan tetap, campuran, sampai saham.
Menurut survei JakPat, ada 24 responden perempuan yang memilih produk investasi reksa dana.
Riset lain yang dilakukan oleh lembaga pemeringkat reksa dana terkemuka, Morningstar Inc, juga menunjukkan hasil yang sama.
Dalam hasil risetnya, Morningstar Inc mengatakan bahwa perempuan yang menjadi pemimpin perusahaan manajemen investasi cenderung untuk mengelola reksa dana dalam sebuah tim yang terdiri atas kombinasi laki-laki maupun perempuan.
Produk investasi ini cenderung digemari perempuan karena minim risiko. Selain itu, perempuan juga sangat hati-hati dalam mengelola keuangan. Oleh sebab itu, mereka cenderung memilih instrumen investasi yang aman, seperti reksa dana.
- Deposito
Selain emas dan reksa dana, deposito juga termasuk produk investasi yang disukai perempuan.
Dalam survei JakPat disebutkan, jumlah responden perempuan yang berinvestasi melalui deposito mencapai 28 persen dari 1.854 responden yang disurvei.
Perlu diketahui, deposito adalah simpanan yang pencairannya hanya dapat dilakukan pada jangka waktu tertentu dan syarat-syarat tertentu.
Kendati berbentuk simpanan, deposito merupakan instrumen investasi yang dikelola oleh perbankan dengan tingkat pengembalian yang lebih tinggi ketimbang tabungan biasa.
Baca juga:
Selain itu, uang yang disimpan dalam bentuk deposito, nilainya akan terjaga dengan baik. Karena alasan ini, banyak perempuan yang menjadikan deposito sebagai instrumen investasi.
- Saham
Produk investasi yang disukai perempuan yang terkahir adalah saham, dengan proporsi mencapai 14 persen.
Alasan produk investasi ini disenangi perempuan karena berpotensi mendapatkan capital gain, yakni selisih antara harga jual dengan harga beli saham.
Sekedar tau saja, dalam berinvestasi biasanya perempuan memilih produk yang imbal hasilnya dapat digunakan kembali atau memiliki jangka pendek.
Nah, salah satu produk investasi yang jangka waktunya pendek, dan pendapatan tetap adalah saham.
Demikian informasi tentang produk investasi yang disukai perempuan. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan para pembaca setia VOI.ID.