Gardu Induk Cawang Bermasalah, Sejumlah Daerah di Jakarta Mati Listrik
JAKARTA - Gardu Induk Cawang mengalami gangguan pada Selasa, 11 Februari. Gangguan ini membuat aliran listrik di sejumlah daerah Jakarta Timur terganggu.
"Gangguan yang menyebabkan padamnya sebagian pelanggan di wilayah Cawang, Rawajati, Pengadegan, Kebon Pala, Batu Ampar, Cililitan, Cijantung dan Kramatjati dikarenakan adanya gangguan jaringan listrik 150 kilo volt," kata Vice President Public Relation PLN Dwi Suryo Abdullah dalam pernyataannya.
Baca juga:
PLN meminta maaf atas padamnya aliran listrik yang dialami oleh sebagian pelanggan. Gangguan ini terjadi sekitar pukul 11.34 WIB dan sekarang dalam tahap penormanal dengan memindahkan beban listrik ke jaringan lainnya
"Saat ini tim tengah melakukan upaya pengecekan dan upaya perbaikan untuk mempercepat pemulihan sistem kelistrikan," katanya.
Di media sosial Twitter, sejumlah warganet mempertanyakan matinya listrik ini. Admin Twitter PLN pun menyampaikan, listrik yang padam ini karena gangguan di gardu induk Cawang.