Terinspirasi Lagu Wedding, Band Rewind Rilis Hanya Kau
JAKARTA - Mengawali karier sebagai band yang manggung di beberapa kafe dan event, unit pop Rewind menyapa penikmat musik dengan single Hanya Kau.
Kali ini, Dinal, Gamal, dan Tian pada vokal, Lordy (kibor), Tri Utomo (drum), Efan (bass), dan Bryan (gitar) menyajikan lagu berlirik dalam namun tetap terasa relate dengan banyak orang.
Proses pembuatan lagu Hanya Kau berawal dari keinginan Dinal mempunyai lagu wedding yang bisa dinyanyikan di acara-acara pernikahan di Tanah Air.
"Berdasarkan kisah yang diangkat di mana sebenarnya ingin mengajak pendengar lebih bersyukur dan lebih mengakui bahwasannya orang yang serius dalam sebuah hubungan, seharusnya menjadi apa adanya dalam kondisi apapun," tutur Dinal dalam keterangan resmi.
Baca juga:
- Airil Nur Efek Rumah Kaca Nilai AI Belum Bisa Hasilkan Karya yang Sadar Nilai
- Jevin Julian, Kara Chenoa, dan Jinan Laetitia Interpretasi Ulang Lagu The One MALIQ & D’Essentials
- Sempat Dilarikan ke RS karena Sesak Napas, Chua 'Kotak' Tetap Manggung Hibur Penonton Summer Hype Festival
- Duka Indra Q Saat Sang Paman, Gitaris Band Era '60-an Quarta Nada, Meninggal Dunia
"Liriknya menyatakan untuk bersyukur sama hal-hal yg sudah dilewati sama-sama, terasa ringan kalau dijalani berdua," lanjut dia.
Adapun musisi yang terlibat dalam pengerjaan lagu ini adalah Dennis Nussy, Bowo Soulmate, dan Eko (mixing & mastering).