Bocah yang Hilang Terseret Arus di Bendungan Titab Buleleng Ditemukan Tewas
BULELENG - Tim SAR gabungan akhirnya menemukan Kadek Rangga (13) yang dilaporkan tenggelam di Bendungan Titab, Desa Titab, Kecamatan Busungbiu, Kabupaten Buleleng, Bali.
Korban ditemukan sekitar pukul 11.05 WITA, Jumat, 2 Desember. Korban ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia. Tempat ditemukannya korban berada pada jarak kurang lebih 100 meter dari lokasi kejadian ke arah hilir.
Koordinator Pos SAR Buleleng Dudi Librana mengatakan pencarian dimulai sekitar pukul 05.30 WITA dengan melakukan penyisiran di permukaan air. Ada juga personel yang melakukan penyelaman.
"Korban ditemukan dalam posisi mengapung oleh warga di pesisir sungai dan dievakuasi oleh tim SAR gabungan," ujarnya.
Selanjutnya jenazah korban dibawa langsung menuju kuburan Desa Bantiran dengan menggunakan mobil Polsek Busungbiu.
Diberitakan sebelumnya, korban diketahui bersama temannya datang ke Bendungan Titab untuk memasang jaring ikan. Sekitar pukul 17.00 WITA, korban bersama temannya Putu Arta Wiguna terseret arus sungai.
Saat itu, Putu Arta berhasil menyelamatkan diri. Sedangkan Kadek Rangga berusaha diselamatkan temannya tapi tak berhasil.
"Tindakan kepolisian bersama dengan warga dan tim SAR Kabupaten Buleleng melakukan pencarian dengan menyisir bendungan, namun saat ini belum ditemukan," ujarnya.