Ratusan Wanita Anggota Satpol PP Jakpus Jalani Pemeriksaan IVA, Antisipasi Kanker Serviks

JAKARTA - Ratusan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Jakarta Pusat mengikuti pemeriksaan Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) guna mencegah penyakit kanker serviks terhadap pegawai.

"Anggota wanita tadi yang ikut dalam pemeriksaan mencapai 130 orang diperiksa, itu wajib diikuti. Sesuai data dinas kesehatan, kanker serviks itu merupakan penyakit nomor dua yang mematikan di Indonesia," kata Kasatpol PP Jakarta Pusat, Tumbur Parluhutan Purba kepada VOI, Jumat, 5 Agustus.

Tumbur mengatakan, pihaknya berkolaborasi dengan Suku Dinas Kesehatan dan pihak swasta. Langkah pemeriksaan ini guna mencegah adanya pegawai yang terkena kanker serviks.

"Yang diperiksa itu para wanita yang sudah menikah atau yang pernah menikah. Sebagai bentuk pencegahan dini," ucapnya.

Jika memang ada temuan pegawai yang mengalami sakit kanker serviks, nantinya pegawai tersebut akan menjalani pemeriksaan kesehatan lebih lanjut.