Pidato Perdana Joe Biden-Kamala Harris Menang Pilpres AS

JAKARTA - Joe Biden dan Kamala Harris berhasil memenangi pemilihan Presiden Amerika Serikat (AS). Dalam pidato kemenangannya, Biden mengungkapkan jika ini akan menjadi awal baru bagi AS.

"Saya berjanji untuk menjadi presiden yang berusaha untuk tidak memecah belah tetapi menyatukan, yang tidak melihat negara bagian merah dan negara bagian biru, hanya melihat Amerika Serikat," ungkap Biden seperti dikutip dari The Washington Post, Minggu, 8 November.

Bersama Kamala Harris, Biden menang usai meraup total 290 electoral votes unggul dari pasangan Donald Trump dan Mike Pence yang mendapat 214 suara. Jumlah itu telah melampaui ambang batas 270 electoral votes yang diperlukan -- dari total 538 electoral votes -- untuk bisa memenangkan pilpres AS.

Biden sendiri mengatakan kini saatnya bagi Amerika untuk "bersatu" dan membuang kemarahan. Hal tersebut disambut meriah pendukungnya yang telah berkumpul di Wilmington Delaware, sekitar pukul 20.00 waktu setempat atau pukul 08.00 WIB Pagi di Indonesia.

>

Wakil presiden terpilih Kamala Harris mengungkapkan kemenangan dirinya di pemilihan presiden bersama Joe Biden menunjukkan sikap demokratis dari masyarakat Amerika Serikat. 

Harris berterima kasih kepada pendukung telah memilihnya dan Joe Biden. Dia menyebut AS akan memasuki lembaran baru kehidupan.

"Dan ketika demokrasi kita berada dalam pemungutan suara pemilihan ini dengan jiwa Amerika yang dipertaruhkan dan dunia mengawasi, Anda menyambut hari baru bagi Amerika," imbuhnya.