Pasien COVID-19 di Babel Bertambah 27 Jadi 878 Orang
PANGKALPINANG - Satgas Penanganan COVID-19 Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyatakan pasien COVID-19 kembali bertambah 27 kasus, sehingga total pasien positif terkonfirmasi virus corona aktif menjadi 878 orang.
"Alhamdulillah, menjelang puasa Ramadhan ini kasus COVID-19 sudah kembali melandai," kata Sekretaris Satgas Penanganan COVID-19 Provinsi Kepulauan Babel Mikron Antariksa di Pangkalpinang, Selasa 29 Maret.
Ia menjelaskan berdasarkan data kasus COVID-19 harian, penambahan 27 pasien terkonfirmasi virus corona tersebar di Belitung 16, Bangka Tengah lima, Bangka Barat dua, Pangkalpinang dua dan Bangka Selatan satu kasus.
"Hari ini Kabupaten Bangka dan Belitung Timur tidak ada penambahan kasus orang terkonfirmasi COVID-19," ujarnya.
Ia mengatakan pasien sembuh dari COVID-19 juga bertambah 114 orang, pasien meninggal nihil.
"Saat ini pasien COVID-19 aktif sebanyak 878 orang dan menjalani isolasi mandiri dan di rawat di rumah sakit rujukan, sehingga seluruh isolasi terpusat kosong pasien," katanya dikutip Antara.
Ia menambahkan saat ini sebanyak 80 isoter dengan kapasitas 943 tempat tidur tidak ada pasien terpapar COVID-19.
"Saat ini sebanyak 784 dari 878 orang pasien COVID-19 menjalani isolasi mandiri, sementara sisanya di rawat di rumah sakit rujukan karena memiliki penyakit bawaan yang membutuhkan perawatan intensif," katanya.
Baca juga:
- Anggota Wantimpres Pertanyakan IDI, Mengapa Dokter Terawan yang Sudah Buat Vaksin Tanpa Impor Bisa Dipecat
- Pemecatan Terawan Bukan Soal IDI Kadrun atau Kampret Tapi Konflik Profesi, Eko Kuntadhi: Biarkan Dokter Pilih yang Mana..
- 'Teroris Sunardi Dibela, Orang Baik Dipecat,' Sindiran Telak Abu Janda ke IDI yang Memecat Dokter Terawan
- Belum Berani Pecat Saat Jadi Menteri Kesehatan, Ini Lima Alasan IDI Berhentikan Dokter Terawan