Rencana Solo Hayley Williams di Tengah Vakumnya Paramore
JAKARTA - Pentolan band Paramore, Hayley Williams baru saja menulis sebuah pengumuman yang menyenangkan penggemarnya. Sang vokalis mengaku akan memulai proyek solo pada tahun 2020. Pengumuman ini disampaikan pada hari ulang tahunnya, 27 Desember.
Penyanyi berusia 31 tahun ini mengambil waktu sejenak dan mengunggah sebuah tangkapan layar. Ia menuliskan, “Terima kasih banyak untuk semua ucapan ulang tahun. 30 adalah tahun yang penting. 31 akan seperti itu juga.” Kalimat berikutnya ia tulis dengan tanda strip panjang dan terlihat Williams ingin menggoda penggemar dengan pengumuman itu.
“Saya akan merilis beberapa musik tahun depan. Dengan bantuan dari beberapa teman dekat saya, saya membuat sesuatu yang saya sebut milik saya. Ini adalah proyek spesial dan Anda akan “merasakannya” pada Januari. Selamat tahun baru, teman-teman. Hayley Williams,” begitu bunyi kalimat setelah paragraf pertama.
Pengumuman ini tentu mengejutkan sekaligus membuat penggemar antusias. Terbukti dari raihan 'like' yang dicapai lebih dari 150 ribu. Williams memang belum pernah merilis lagu solonya, namun ia sering menjadi kolaborator dari musisi lain. Tahun ini, ia bersanding dengan grup American Football untuk lagu Uncomfortably Numb.
Grupnya Paramore juga belum terlihat akan merilis proyek musik baru. Terakhir kali mereka merilis album After Laughter dua tahun lalu, yang menandai kembalinya Zac Farro sebagai drumer setelah ditinggal Jeremy Davis. After Laughter menerima respons positif dari berbagai media karena memperlihatkan eksperimen Paramore serta mengungkapkan kejujuran para personel akan permasalahan mereka.
Tetapi, pengumuman ini tidak sepenuhnya direspons dengan antusiasme karena banyak penggemar yang mengkhawatirkan karier Paramore. Mereka merasa cemas jika proyek solo Williams memungkinkan Paramore bubar. Apalagi, dikutip dari NME, Senin, 30 Desember, Williams mengaku ia tidak tahu apa yang akan terjadi kepada band mereka ke depan. Masing-masing personel juga menikmati masa vakum sejak tahun 2018.
Namun, seharusnya berita ini menjadi yang paling ditunggu-tunggu oleh penikmat musik. Sebab, ini akan menjadi proyek pertama Williams sebagai solois di tahun 2020. Bagaimana pendapat Anda?