Bagikan:

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah di awal pekan ini, Senin 25 Januari. IHSG melemah 0,77 persen atau 48,55 poin ke level 6.258,57.

Sembilan indeks sektoral turun bersama dengan IHSG. Hanya sektor keuangan yang menguat, namun tipis 0,09 persen.

Volume transaksi perdagangan hari ini mencapai 16,52 miliar saham dengan nilai transaksi Rp16,70 triliun. Sebanyak 123 saham menguat, 383 saham melemah, dan 128 saham stagnan.

Ilustrasi. (Foto: Unsplash)

Adapun investor asing mencatat pembelian bersih atau net buy Rp175 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan embelian bersih terbesar asing adalah PT 

Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp245,3 miliar, PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp94,2 miliar, dan PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk (INKP) Rp45,6 miliar.

Sementara saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) Rp73,6 miliar, PT Bank Jago Tbk (ARTO) Rp49,5 miliar, dan PT Astra International Tbk (ASII) Rp48,1 miliar.