JAKARTA - Petugas Sudin Gulkarmat Jakarta Timur diterjunkan ke lokasi kebakaran guna memastikan pemadaman api yang menghanguskan salah satu ruangan di Kantor Pasar Gembrong, Jalan Jenderal Basuki Rahmat, Kelurahan Cipinang Besar Selatan, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Jumat, 28 Oktober.

"Objek yang terbakar adalah indoor AC di dalam salah satu ruangan Pasar Gembrong. Pendataan berakhir sampai pukul 10.38 WIB," kata Kasiop Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman, Jumat, 28 Oktober, siang.

Dari hasil pendataan petugas di lokasi, luas yang terbakar berukuran 5x3 meter persegi. Api diduga berasal dari adanya konsleting listrik.

"Tidak ada korban jiwa dan luka akibat peristiwa ini namun kerugian mencapai Rp10 juta," ujarnya.

Saat ini lokasi kebakaran sudah padam. Petugas memastikan seluruh lokasi telah aman dari bara dan api.

"Kemunculan api diketahui oleh warga melihat adanya asap yang keluar dari dalam ruangan lantai 2 itu. Saat dicek ternyata asap sudah memenuhi seluruh ruangan dan terlihat ada penyalaan api pada indoor AC. Warga kemudian memecahkan kaca agar asap terbuang keluar dan memadamkan api dengan air," katanya.


The English, Chinese, Japanese, Arabic, and French versions are automatically generated by the AI. So there may still be inaccuracies in translating, please always see Indonesian as our main language. (system supported by DigitalSiber.id)