Bagikan:

YOGYAKARTA – Cara mengubah video YouTube menjadi teks termasuk keterampilan yang harus dikuasai oleh content creator, peneliti atau siapa pun yang ingin mengonversi video menjadi teks.

Keterampilan ini sangat bermanfaat, baik untuk tujuan transkripsi, terjemahan, atau hanya untuk menyediakan konten yang dapat dibaca.

Selain itu, keterampilan mengubah video YouTube menjadi teks juga dapat memudahkan Anda untuk memahami konten video, mencari kata kunci tertentu dalam video, hingga menerjemahkan teks video.

Lantas, bagaimana cara mengubah video YouTube menjadi teks? Untuk mengonversi video YouTube menjadi teks, Anda bisa melakukannya lewat fitur bawaan atau aplikasi pihak ketiga, seperti Taqtiq dan Anthiago.

Untuk lebih jelasnya, simak ulasan di bawah ini, sebagaimana dihimpun VOI dari berbagai sumber, Rabu, 22 Januari 2025.

Cara Mengubah Video YouTube Menjadi Teks dengan Fitur Bawaan

Berikut ini adalah cara mengubah video YouTube menjadi teks dengan fitur transkrip bawaan platform:

  • Buka browser di perangkat komputer atau laptop Anda dan ketikkan alamat https://Youtube.com di kolom pencarian. Anda juga bisa membukanya lewat aplikasi YouTube yang terpasang di smartphone.
  • Berikutnya, klik video yang ingin diubah menjadi teks
  • Di bagian bawah video, klik ikon “…” yang berarti “Lainnya”.
  • Pilih “Transkripsi [Cc]” dari menu yang muncul
  • Apabila video memiliki transkripsi otomatis, akan terlihat teks di sisi kanan video
  • Anda dapat menyalin teks tersebut ke dalam dokumen atau file teks.

Sebagai informasi, transkripsi yang dibuat oleh fitur bawaan YouTube kemungkinan tidak bisa 100 persen sempurna, tertuama jika ada pelafalan kata yang kurang jelas.

YouTube juga tidak menyediakan fitur unduh, namun pengguna bisa menyalin transkrip yang ditampilkan dengan mudah.

Cara Mengubah Video YouTube Menjadi Teks dengan Aplikasi Tactiq

Berikut tutorial mengubah video YouTube menjadi teks lewat aplikasi Tactiq:

  • Buka video YouTube yang ingin diubah menjadi teks
  • Copy alamat URL video tersebut
  • Buka laman https://tactiq.io/tools/youtube-transcript
  • Tempelkan (paste) URL video YouTube yang dipilih tadi ke dalam kolom yang tersedia.
  • Klik tombol “Get Video Transcript
  • Berikutnya, laman akan menampilkan hasil transkrip di bagian samping video
  • Untuk mengunduhnya, klik tombol “Download”.

Transkripsi yang dihasilkan oleh aplikasi Tactiq lebih akurat ketimbang fitur bawaan YouTube. Selain itu, aplikasi ini juga menyediakan fitur meringkas pembicaraan atau summary dengan memanfaatkan teknologi AI.

Cara Mengubah Video YouTube Menjadi Teks dengan Aplikasi Anthiago

Anthiago adalah aplikasi berbasis web yang menyediakan layanan transkripsi berbagai jenis video.

Untuk mengubah video YouTube menjadi teks dengan aplikasi Anthiago, ikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka video YouTube yang ingin diubah menjaadi teks
  • Copy alamat URL video tersebut
  • Buka browser Anda dan ketikkan alamat https://anthiago.com/transcript
  • Tempelkan (paste) URL video YouTube yang dipilih tadi ke dalam kolom yang tersedia
  • Anda bissa memilih bahasa yang diinginkan untuk hasil transkrip video
  • Klik tombol “Transcript” dan tunggu prosesnya sampai selesai
  • Hasil transkrip akan muncul di bagian bawah dan bisa disalin dengan mudah.

Demikian informasi tentang cara mengubah video YouTube menjadi teks. Dapatkan update berita pilihan lainnya hanya di VOI.ID.