JAKARTA – Samsung memperkenalkan format audio Dolby Atmos pada perangkat Music Frame. Speaker pintar yang dirilis pada awal tahun lalu ini sudah tersedia di Indonesia dan bisa dikustom sesuai kebutuhan.
Music Frame merupakan speaker kustom yang dirancang untuk mengisi kebutuhan ruangan. Sesuai dengan namanya, perangkat ini dipadukan dengan frame berbahan kertas foto. Pengguna bisa menggunakan foto bawaan atau menggantinya dengan foto lain.
Meski dirancang untuk berdampingan dengan teknologi Q-Symphony pada soundbar Samsung, Music Frame juga menghadirkan kualitas audio yang immersive dan menyeluruh. Bahkan, perangkat audio ini bisa menyesuaikan keadaan ruangan.
Dalam sesi experience bersama Dolby yang digelar pada Selasa, 21 Januari, Samsung mengatakan bahwa perangkat ini didukung Dolby Atmos sehingga suara yang dihasilkan terasa 3D. Perangkat ini bisa digunakan secara mandiri atau menjadi pendamping Q-Symphony.
Tak hanya menghasilkan suara 3D, Music Frame mampu menghasilkan suara yang terasa menyeluruh berkat teknologi 3 Way speaker. Penyebaran suara ini juga didukung oleh deep bass meskipun kedalamannya belum sebaik Q-Symphony.
Shely Dianata, Head of AV Marketing and Demand Generations Samsung Electronics Indonesia, menjelaskan bahwa teknologi ini menghasilkan suara yang berbeda, tergantung dengan fungsinya. Jika tidak disematkan ke televisi, perangkat ini bisa menjadi speaker biasa.
BACA JUGA:
Namun, saat disambungkan ke televisi yang didukung soundbar Q-Symphony, Music Frame dapat menjadi rear speaker atau surround untuk menguatkan suara di ruangan. Bahkan, perangkat ini juga bisa ditempatkan di ruangan yang berbeda.
"Ini juga ada device-device yang kita develop untuk home entertainment. Jadi, (Music Frame ini) untuk enhancing home entertainment. Sehingga kalau misalnya di luar (masih berfungsi) , maksudnya so far masih ada yang sambungin electricity," ujar Shely selama experience.
Menariknya, perangkat ini mendukung penggunaan SmartThings dan asisten virtual Bixby. Jika microphone-nya dalam keadaan aktif, pengguna bisa memerintahkan apa pun. Sementara itu, berkat dukungan SmartThings, perangkat ini bisa diaktifkan dengan mudah.
Shely pun menjelaskan bahwa perangkat ini hanya bisa berfungsi secara maksimal jika disambungkan ke televisi dengan soundbar Q-Symphony. Tanpa perangkat tersebut, Music Frame tetap bisa menghasilkan suars yang baik tergantung dengan perangkat yang terhubung.