YOGYAKARTA – WhatsApp memiliki sistem keamanan yang akan mengirimkan kode unik kepada penggunanya berupa angka kombinasi. Angka tersebut disebut dengan kode OTP untuk verifikasi. Biasanya kode tersebut dikirimkan oleh WhatsApp kepada penggunanya melalui SMS, email, atau bisa juga lewat aplikasi. Pengguna perlu memahami kenapa WhatsApp tiba-tiba minta kode verifikasi dan apa yang perlu dilakukan saat hal tersebut dialami penggunanya.
Alasan Kenapa WhatsApp Tiba-tiba Minta Kode Verifikasi
Dilansir dari situs resminya, kode yang dikirim otomatis secara tiba-tiba mengindikasikan adanya aktivitas pendaftaran akun dengan nomor telepon Anda di WhatsApp. Pendaftaran bisa dilakukan oleh pemilik nomor atau orang lain yang tidak memiliki akses terhadap nomor telepon.
Pendaftaran nomor Anda yang dilakukan oleh orang lain bisa terjadi karena berbagai hal, misalnya pendaftar salah ketik sehingga secara tidak sengaja mendaftarkan nomor Anda. Atau kemungkinan terburuknya adalah pihak lain yang mencoba mendaftarkan nomor Anda di WhatsApp dengan tujuan melakukan pengambilalihan.
Untuk mencegah aktivitas berbahaya, hindari membagikan kode OTP kepada siapapun. Saat pihak lain berhasil mendapatkan kode OTP yang dikirimkan, dikhawatirkan akun WhatsApp Anda akan dalam kendali orang lain. Kondisi ini jugaa sering disebut dengan peretasan WhatsApp.
Yang Bisa Dilakukan saat WhatsApp Kirim Kode Verifikasi
Saat WhatsApp mengirimkan kode OTP lewat SMS tanpa dimintaa oleh pemiliknya, ada beberapa hal yang bisa dilakukan agar akun Anda tetap aman dan tidak diambil alih orang. Langkah yang bisa dilakukan adalah sebagai berikut.
- Jangan Bagikan Kode OTP
Hindari memberikan kode verifikasi OTP kepada pihak lain, termasuk kepada oknum yang mengaku dari WhatsApp atau lembaga lainnya. Kode tersebut hanya boleh dilihat oleh pemilik nomor.
- Aktifkan Verifikasi Dua Langkah
Verifikasi dua langkah atau autentikasi dua langkah adalah fitur keamanan digital yang dimiliki oleh WhatsApp. Sistem ini memberikan keamanan berlapis pada akun WhatsApp Anda. Cara mengaktifkannya adalah dengan masuk ke Pengaturan WhatsApp > Privasi > Verifikasi Dua Langkah. Nantinya Anda akan diminta membuat PIN tambahan. PIN tersebut akan diminta setiap kali Anda login ke akun pribadi.
- Laporkan ke WhatsApp
WhatsApp akan membantu menangani upaya peretasan akun Anda. Untuk mendapatkan penanganan tersebut, ceritakan kejadian secara terperinci melalui email resmi WhatsApp di [email protected].
- Ganti Password Email
Jika akun WhatsApp Anda terhubung dengan email, segera ganti password email tersebut. Hal ini dilakukan agar peretas tidak akan mendapatkan kode OTP yang dikirimkan lewat email.
- Waspadai Link atau Bentuk Phishing Lainnya
Saat seseorang mengirimkan link, pastikan pengirim link adalah pihak yang Anda kenali. Disarankan untuk tidak klik link yang dikirim ke WhatsApp Anda secara sembarangan.
Itulah beberapa alasan kenapa WhatsApp tiba-tiba minta kode verifikasi. Kunjungi VOI.id untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.