Paragram.id - Kyrie Irving akhirnya mengakui jika dirinya adalah seorang mualaf. Pemain Broolyn Nets tersebut angkat bicara setelah gosip tentang dirinya sebagai pemeluk agama Islam bereda di media sosial.
Mantan pemain Boston Celtics ini membenarkan berita tersebut. "Banyak orang bertanya. Ya, saya ikut ambil bagian dari Ramadan seperti saudara-saudari Muslim lainnya," tutur Irving.
Namun belum diketahui sejak kapan Irving menjadi mualaf. Namun sebagai orang Muslim yang taat, dia memang ingin berpuasa. "Ini hanya komitmen untuk pengabdian saya kepada Tuhan, Allah," jelas Irving.
Irving kabarnya sempat absen di pertandingan Brooklyn Nets VS Minnesota Timberwolves. Diduga ia absen karena memasuki awal - awal puasa. Namun pada pertandingan-pertandingan berikutnya, dia tak pernah absen.
Irving menjadi sosok yang cukup penting untuk Brooklyn Nets mengarungi musim ini. Brooklyn Nets menjadi salah satu tim yang diprediksi bisa menuai prestasi di musim kompetisi NBA 2020/2021.
Apalagi kekuatan Brooklyn Nets semakin terlihat dengan kedatangan mantan bintang Houston Rockets, James Harden. Trisula maut Irving-Harden- Kevin Durant membuat tim ini sulit dikalahkan.