08 Mei 2021, 18:51 | TIM VOI

Kue Lebaran yang menggugah selera, bisa kok dibikin rendah lemak dan menyehatkan. (Istimewa)

Paragram.id - Lebaran tak lama lagi tiba. Sudah menjadi kebiasaan saat Lebaran, kue-kue beraneka jenis dihidangkan. Kue kering menjadi pilihan utama yang disuguhkan saat ada yang bersilaturahmi.

Sebagian orang menjadi lebih banyak makan saat perayaan lebaran. Hal ini dikarenakan waktu makan yang lebih bebas dan banyaknya sajian makanan yang tersedia. Apalagi kue kering merupakan kudapan yang mengandung gula dan lemak yang tinggi. Alhasil berat badan menjadi tidak terkontrol dan dapat memicu berbagai penyakit.

Tapi kamu nggak perlu khawatir, karena ada beberapa tips untuk membuat kue lebaran yang rendah lemak dan lebih sehat. Yuk, kita simak aja!

1. Ganti gula dengan madu

Cobalah untuk mengganti atau mengurangi gula dalam resep. Kamu bisa menggunakan madu atau sirup buah alami sebagai pengganti gula.

2. Gunakan oatmeal

Untuk membuat biskuit kamu bisa mengganti tepung dengan oatmeal yang lebih sehat.

3. Ganti butter dengan labu

Sebagai upaya untuk mengurangi lemak pada kue kering buatanmu, kamu bisa mengganti sebagian butter dengan labu yang telah dihaluskan.

4. Gunakan tepung gandum utuh

Kamu bisa mengganti sebagian tepung dalam kue kering dengan tepung gandum utuh. Gandum utuh mengandung lebih banyak serat sehingga membuat kadar gula darah tidak naik secara drastis.

5. Tambahkan buah dan kacang-kacangan

Menambahkan buah-buahan halus, buah kering atau kacang-kacangan akan semakin memperkaya rasa kue kering yang kamu buat. Selain itu juga dapat memberikan rasa manis alami dari buah-buahan dan tekstur yang baik.

Kue Lebaran memang menggoda selera dan tentu saja harus diperhatikan bahan-bahan yang digunakan. Nah, tips tadi bisa kamu coba.

ADS VOI