Bagikan:

JAKARTA - Persija Jakarta dan Persib Bandung tampil sama kuat untuk mempertahankan rekor masing-masing. Dalam pertemuan pekan ke-23 Liga 1 2024/2025, pertemuan kedua rival sengit ini berakhir imbang 2-2.

Tampil di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi pada Minggu, 16 Februari sore WIB, kedua tim memulai pertandingan dengan tempo sedang. Namun situasi aman tak berjalan lama karena tensi panas langsung mewarnai laga demi membuka peluang pertama.

Persib Bandung tampil menekan setelah membaca pergerakan tuan rumah, Ciro Alves, Gervane Kastaneer, dan Beckham Putra bergantian berusaha membongkar barisan pertahanan Persija. Namun, mereka masih kesulitan mencetak gol meski memiliki beberapa peluang. 

Pada akhirnya, tuan rumah berhasil membuka angka lebih dulu pada menit ke-33. Skor 1-0 ini diciptakan oleh Gustavo Almeida. Penyerang andalan Macan Kemayoran ini dalam posisi siap di depan gawang, kemudian menyepak bola dari sundulan Hansamu Yama yang membentur tiang gawang.

Selang lima menit kemudian, Persija memperbesar keunggulannya menjadi 2-0. Kali ini Firza Andika yang mencatatkan namanya di papan skor.

Setelah kebobolan dua gol, Ciro Alves dan rekan-rekannya berusaha mencetak gol balasan. Akan tetapi upaya mereka masih menemui kegagalan hingga skor tetap bertahan 2-0 untuk tuan rumah di akhir babak pertama. 

Setelah jeda turun minum, Persib melakukan perubahan pemain untuk memecah kebuntuan. Gervane Kastaneer ditarik keluar dan digantikan dengan David da Silva.

Babak kedua jadi momen bagi Persib Bandung untuk menunjukan kekuatan. Pada menit ke-51 Maung Bandung mencetak gol melalui aksi Nick Kuipers yang melakukan tendangan keras dan tak bisa dihalau kiper Andritany Ardhiyasa.

Pada menit ke-70 David da Silva yang dimasukkan pada awal babak kedua menunjukkan tajinya. Ia membawa Persib menempel perolehan poin di papan skor.

Kedudukan jadi 2-2 setelah David da Silva menerima umpan dari sayap kanan yang diberikan Beckham Putra. Striker asal Brasil itu bergerak ke depan, lalu menendang bola melewati kepala Andritany. 

Di sisa waktu pertandingan, kedua tim sama-sama memiliki peluang mencetak gol. Namun, tidak ada tambahan gol yang terjadi. 

Skor imbang 2-2 tetap bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda laga berakhir meski laga juga telah diperpanjang 7 menit. 

Dengan hasil imbang ini, Persija masih mempertahankan rekor sebagai tim yang belum terkalahkan di kandang di Liga 1 musim ini. Sementara, Persib menjadi tim yang belum pernah kalah dalam laga tandang.