JAKARTA – Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin bentrok di perempat final Kumamoto Jepang Masters 2024.
Kedua pasangan itu termasuk tiga wakil Indonesia yang menembus babak delapan besar turnamen dari empat pasangan yang bermain di babak kedua pada Kamis, 14 November 2024.
Fajar/Rian, yang merupakan mantan nomor satu dunia, lolos usai menghentikan pasangan Malaysia, Man Wei Chong/Kai Wun Tee, melalui pertandingan rubber game dengan skor akhir 21-17, 19-21, dan 21-19.
"Besok melawan rekan sendiri. Kami tidak boleh lengah sedikit pun karena kami tahu mereka luar biasa, terlihat di latihan selama ini. Kami akan mencoba melakukan yang terbaik," ujar Fajar.
Sementara itu, Fikri/Daniel mencapai babak delapan besar setelah menghentikan Liu Kuang Heng/Yang Po Han (China Taipei) dua gim langsung 21-13 dan 21-18.
BACA JUGA:
Bentrok ini otomatis membuat Indonesia sudah punya satu tiket semifinal dari nomor ganda putra di turnamen berlevel Super 500 BWF yang baru berusia dua edisi tersebut.
"Besok bertemu Fajar/Rian. Jadi, pastinya kami harus lebih yakin dan percaya diri. Kami senang ganda putra sudah memastikan satu tempat di semifinal," kata Fikri.
Selain kedua pasangan itu, tiket babak perempat final juga didapat oleh pasangan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana. Ganda itu memulangkan Kenya Mitsuhashi/Hiroki Okamura dari Jepang.
Adapun satu pasangan lain yang gagal mengikuti jejak ketiganya adalah Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani. Mereka gagal usai ditekuk unggulan keenam dari Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.