Bagikan:

JAKARTA - Persebaya Surabaya menjamu PSM Makassar pada pekan kesembilan Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Bung Tomo, Rabu, 23 Oktober 2024, malam WIB.

Kedua tim harus puas berbagi satu poin setelah laga berakhir seri 1-1. Yuran Fernandes mencetak gol lebih dulu untuk PSM pada menit ke-16 sebelum disamakan Mohammed Rashid (45+4).

PSM memimpin usai tendangan bebas Ananda Raehan di sisi kanan penyerangan berhasil disundul Yuran Fernandes yang tak terkawal di tiang kedua.

Tertinggal satu gol, Persebaya mulai keluar dari tekanan pada memasuki menit ke-20. Mereka mulai menciptakan peluang melalui tembakan luar kotak penalti Rashid, tapi masih melebar tipis.

Empat menit berselang, giliran Francisco Rivera menebar ancaman. Aksi solonya menerobos dari sisi kanan penyerangan diakhiri sepakan mendatar keras. Hanya saja, usaha itu masih gagal lantaran berhasil ditepis kiper.

PSM tak tinggal diam. Tim tamu yang memanfaatkan serangan balik mampu menekan. Skema bola mati menjadi andalan lantaran mereka sulit menciptakan peluang dari open play.

Skema itu pun sempat membuat Persebaya waswas. Pada menit ke-36, sepak bebas Ananda Raehan bisa disundul Tito Okello, tapi masih bisa diantisipasi kiper Persebaya.

Pada sisa waktu babak pertama, Bajul Ijo mengurung PSM. Upaya itu tak sia-sia. Gol yang ditunggu pun tiba pada injury time.

Tendangan keras mendatar dari sepak bebas meluncur mulus menggetarkan jala gawang PSM. Skor 1-1 bertahan hingga jeda.

Memasuki paruh kedua, Persebaya tampak tak puas dengan hasil seri. Tampil di hadapan pendukung sendiri, Bajul Ijo ingin meraih poin maksimal.

Tak heran, mereka memulai babak kedua dengan langsung menekan PSM. Peluang didapat Rizky Dwi Pangestu yang menyambut umpan silang di depan gawang, tapi sontekannya masih melambung.

Ketika laga sudah melewati satu jam, Persebaya hampir unggul. Bermula dari umpan silang Rivera, Kasim Botan menyambar bola tersebut. Sayang, bola masih menghantam mistar gawang.

Pada 10 menit waktu normal tersisa, Bajul Ijo kembali mendapat peluang untuk unggul. Namun, usaha Flavio Silva, yang sudah berhadapan dengan kiper, gagal memanfaatkan kans menjadi gol. Tendangannya malah melebar.

Sebetulnya, gol yang dinanti Persebaya tiba pada menit ke-87. Namun, wasit menganulir gol tersebut lantaran Flavio lebih dulu dalam posisi offside.

Tak ada gol lain tercipta hingga laga usai. Skor 1-1 bertahan memaksa kedua tim berbagi satu poin.

Hasil ini membuat Persebaya sementara naik ke posisi teratas klasemen Liga 1 dengan 18 poin, sedangkan PSM tetap di urutan keempat dengan koleksi 16 poin.