Bagikan:

JAKARTA - Naturalisasi Kevin Diks tampaknya akan segera terwujud. Erick Thohir dalam unggahan terbaru pada Sabtu, 12 Oktober 2024, menyambut kedatangan pemain 28 tahun tersebut.

"Makan siang sama pemain FC Copenhagen yang punya keturunan Indonesia, enggak lupa salaman. Selamat bergabung di Timnas Indonesia, Kevin Diks," tulis Erick Thohir di Instagram pribadinya.

Jika benar Kevin Diks menjadi pemain naturalisasi berikutnya, Timnas Indonesia jelas dapat tambahan kekuatan.

Soalnya, masuk kategori pemain grade A yang malang melintang di sejumlah klub papan atas Eropa.

Dia memulai karier profesional di Vitesse (Eredivisie), Fiorentina (Serie A), Feyenoord, Empoli, hingga terbaru ialah Copenhagen.

Pada musim ini, Diks total sudah mengemas 18 pertandingan bersama Copenhagen di semua ajang.

Pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu pun sudah bermain penuh satu kali di UEFA Conference League.

Kedatangan Kevin Diks diharapkan memperkokoh barisan pertahanan Skuad Garuda. Apabila naturalisasinya dikebut pada Oktober ini, dia bisa memperkuat Timnas Indonesia tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada November 2024.

Saat ini Timnas Indonesia tengah berjuang di Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Sudah tiga laga dijalani dan pasukan Shin Tae-yong meraup tiga poin. Terdekat, Timnas Indonesia akan menghadapi China pada 15 Oktober 2024.

Setelah itu, dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 lainnya tahun ini akan dihelat pada November dan dilanjutkan lagi tahun depan.