Bagikan:

JAKARTA - Anggota Boyz II Men, Wanya Morris mengungkap salah satu nasihat yang pernah disampaikan mendiang Michael Jackson di tahun 1995.

Penyanyi tenor Boys II Men itu menyebut penyanyi yang dikenal dengan julukannya sebagai King of Pop itu mengingatkan agar anggota Boyz II Men mengetahui nilai mereka ketika mencapai sukses besar di industri musik.

“'Kenali nilai Anda' adalah nasihat terbaik yang pernah kami dapatkan, dan itu dari Michael Jackson,” kata Wanya Morris saat wawancara dengan PEOPLE baru-baru ini.

Mengenang percakapan 29 tahun lalu, Wanya menyebut dirinya bersama Nathan Morris, Shawn Stockman, dan Michael McCary bicara dengan Michael Jackson di belakang panggung selama berjam-jam setelah mereka tampil di acara bertajuk HIStory: Past, Present and Future, Book I.

“Setelah kami tampil, kami pergi ke ruang belakang tempat Mike ditempatkan,” kenang Wanya.

“Dia berkata, 'Dengar, industri ini gila dan mereka akan memanfaatkanmu. Mereka akan membawamu ke atas dan ke bawah, dan kalian bahkan tidak akan dapat memahami apa yang terjadi sampai kalian duduk santai dan mampu melihatnya serta melihat manfaat dari hasil kerja keras yang sudah dilakukan. Dan saat itulah kalian ingin menyadari bahwa kalian telah melakukan hal yang benar’,” tutur Wanya.

“’Namun satu-satunya cara untuk melakukan hal tersebut adalah dengan mengetahui nilai diri kalian sendiri dan tidak pernah mengambil nilai yang kurang dari apa yang kalian rasa layak’.”

Saat ini, Boyz II Men dikenal sebagai salah satu grup vokal R&B terbaik yang pernah ada di industri musik Amerika Serikat.

Grup yang kini beranggotakan Wanya Morris, Nathan Morris, dan Shawn Stockman itu memiliki banyak lagu hits yang masih diputar hingga saat ini, seperti End of the Road, I’ll Make Love To You, One Sweet Day (ft. Mariah Carey), On Bended Knee, dan masih banyak lagi.

Debut lewat album Cooleyhighharmony (1991), Boyz II Men tercatat menjual 25 juta album hanya di Amerika Serikat.

Mereka juga memenangkan empat Grammy Awards dan banyak penghargaan lain.