Bagikan:

JAKARTA - Hyundai Kona meluncurkan generasi kedua baru-baru ini, mencakup model dengan tipe mesin pembakaran murni (ICE), hybrid, dan EV. Meskipun begitu, varian terbaru dari SUV yang mengalami peningkatan akan segera hadir dalam beberapa waktu mendatang.

Setelah memperkenalkan varian N Line untuk versi mesin pembakaran murni, Hyundai kini tengah menyiapkan versi N Line sporty dan agresif tersebut untuk varian EV. Hal ini terungkap dari foto-foto mata-mata yang menunjukkan mobil tersebut sedang diuji coba.

Berdasarkan laporan Carscoops, Senin, 18 Desember, terlihat bahwa mobil ini dilapisi dengan jubah kamuflase abu-abu, dikenal sebagai Kona Electric versi N Line yang menggunakan penggerak listrik.

6

Meskipun versi ICE dan EV memakai platform yang sama, tampaknya model yang ramah lingkungan ini mendapatkan sentuhan khusus untuk versi N Line. Bemper depan dan belakang tidak mengalami perubahan dari versi standar.

Pabrikan asal Korea Selatan ini bahkan tidak melibatkan sayap belakang besar yang agresif. Walaupun begitu, Hyundai menambahkan beberapa aksen sporty, termasuk pelek baru, side skirt, diffuser belakang, serta lencana tersembunyi di spatbor depan.

Selain sentuhan kosmetik, Kona Electric N Line kemungkinan akan mengalami peningkatan pada suspensi dan pengendalian, memberikan pengalaman berkendara yang berbeda bagi pengemudi.

Meskipun rincian performanya belum diungkapkan secara mendetail, diperkirakan SUV ini akan dilengkapi dengan motor listrik berkekuatan lebih dari 201 dk, yang ditenagai oleh baterai 64,8 kWh sebagai sumber daya mobil.