Partager:

YOGYAKARTA – Alasan harga Pertamax di Pertashop lebih murah dari SPBU Pertamina akan dibahas dalam ulasan di bawah ini.

Diketahui, PT Pertamina (Persero) Tbk melalui PT Pertamina Patra Niaga menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) non subsidi pada awal September 2024.

Menyadur laman resmi Pertamina, harga Pertamax untuk wilayah Jawa, Bali, Nusa Tenggara, dan Aceh per 1 September 2024 berada di level Rp12.950. Sebelumnya, BBM non subsidi ini dijual Rp13.700 per liter. Di luar wilayah tersebut, Pertamax dijual antara 13.250 dan 13.550 per liter.

Di Pertashop Jawa, Bali, NTT, dan Aceh, Pertamax dapat dibeli dengan harga yang lebih murah, yakni Rp12.650 per liter.

lantas, mengapa harga jual Pertamax di Pertashop lebih murah dari SPBU? Simak penjelasannya berikut ini.

Alasan Harga Pertamax di Pertashop Lebih Murah dari SPBU

Dihimpun dari berbagai sumber, selisih harga Pertamax di Pertashop dengan SPBU resmi milik perseroan sengaja dibuat untuk meningkatkan daya saing Pertashop.

Disparitas harga Pertamax diharapkan dapat mengalihkan perhatian konsumen dalam mendapatkan BBM.

Konsumen akan lebih mempertimbangan BBM dengan kualitas RON yang lebih baik dengan harga terjangkau, ketimbang harus membeli BBM subsidi yang dijual pengecer ilegal dengan harga yang tidak jauh berbeda dibanding Pertamax yang dijual di Pertashop sebagai penyalur resmi.

Asal tau saja, Harga Pertalite yang dijual pengecer ilegal biasanya berkisar di level Rp12.000 hingga Rp13.000 per liter. Dan saat ini, Pertamax di SPBU Jawa-Bali, NTT, dan Aceh yang semula dijual Rp3.700 turun harga menjadi 12.650. Tentunya, harga ini tidak jauh berbeda dari BBM subsidi yang dijual pengecer ilegal.

Dengan semakin sempitnya disparitas harga Pertamax dengan Pertalite, hal ini juga bisa menjadi langkah efektif untuk menekan atau menutup celah penjualan BBM subsidi oleh pengecer-pengecer ilegal.

BBM yang dijual pengecer ilegal tentu tidak bisa terjamin kualitas kemurnian dan ketepatan jumlah takarannya. Hal ini bisa merugikan masyarakat sebagai konsumen.

Sekedar informasi tambahan, Pertashop adalah distributor resmi BBM dan produk ritel non subsidi dari Pertamina Group.

Tujuan awal dibentuknya Pertashop adalah mendekatkan produk energi ke konsumen akhir di pedesaan, yang selama ini belum terjangkai akses langsung ke lembaga penyalur resmi Pertamina.

Pembentukan badan usaha Pertashop didasarkan pada nota kesepahaman antara Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dengan Pertamina dengan nomor 193/1536A/SJ tertanggal 20 Februari 2020 tentang Dukungan Pemerintah dan Masyarakat Desa dalam Peningkatan dan Pengembangan Pertashop di Desa.

Kemudian, Surat Mendagri nomor 117.3015 tertanggap 28 April 2020 tentang Percepatan Pelaksanaan Program Pertashop di Desa, serta Surat Mendagri Nomor 117.4102 tertanggal 16 Juli 2020 tentang Tindak Lanjut Pelaksanaan Program Pertashop.

Demikian ulasan tentang alasan harga Pertamax di Pertashop lebih murah dari SPBU Pertamina. Dapatkan update berita pilihan lainnya hanya di VOI.ID.


The English, Chinese, Japanese, Arabic, and French versions are automatically generated by the AI. So there may still be inaccuracies in translating, please always see Indonesian as our main language. (system supported by DigitalSiber.id)