Partager:

BADUNG - Puluhan warga di Bali mendatangi program konsultasi hukum yang bertajuk "Hotman 911" yang digelar di Atlas Beach Fest, di Canggu, Kabupaten Badung, Bali.

Para warga mengadukan persoalan hukum yang selama ini mereka alami. Masyarakat diundang secara terbuka tanpa syarat apa pun.

Tim Hotman Paris melakukan pemetaan terhadap kasus hukum yang dikonsultasikan secara langsung. Acara ini bertujuan memberikan keadilan untuk masyarakat yang kurang mampu membayar pengacara mengikuti konsep program acara Kopi Joni. 

"Pada dasarnya mirip acara Kopi Joni. Saya memberikan konsultasi hukum gratis untuk rakyat, terutama kasus yang sedang viral," kata Hotman Paris, Jumat, 2 September.

Nantinya Hotman 911 akan safari ke sejumlah wilayah di Indonesia. Tujuannya membantu warga untuk konsultasi persoalan hukum yang dialami.

"Kita pindah-pindah tempat ke seluruh Indonesia. Orang yang butuh bantuan hukum sensitif silakan datang. Seperti kasus pencurian cokelat di Alfamart, karyawan yang harus menanggung, mereka tak berdaya. Wanita yang dipukuli di SPBU. Kita fokus membantu rakyat ekonomi lemah. Kalau orang kaya enggak masuk di sini, yang menyentuh hati Nurani itu, ya rakyat lemah," imbuhnya.

Menurut Hotman, Bali sebagai destinasi wisata ditengarai punya banyak potensi perkara hukum.

"Saya kira Bali sebagai daerah turis, pasti banyak potensi cuma mereka tidak kuat bayar. Makanya kita sekarang menyadarkan, tidak usah takut kalau itu menyentuh rakyat banyak, artinya menyentuh perasaan banyak umat kita akan bantu, edukasi hukum dan juga bantuan hukum," ujarnya.


The English, Chinese, Japanese, Arabic, and French versions are automatically generated by the AI. So there may still be inaccuracies in translating, please always see Indonesian as our main language. (system supported by DigitalSiber.id)