JAKARTA - Buronan Djoko Tjandra ditangkap di Malaysia. Kabareskrim Polri Komjen Listyo Sigit Prabowo menjemput langsung Djoko Tjandra untuk dibawa ke Jakarta

“Dijemput Kabareskrim di Malaysia,” kata Kadiv Humas Polri Argo Yuwono kepada wartawan di Halim Perdanakusuma, Kamis, 30 Juli. 

Saat ini Djoko Tjandra masih dalam perjalanan ke Indonesia. Menurut Argo, Djoko Tjandra diperkirakan tiba sekitar pukul 22.30 WIB. 

“Komitmen kita semua kita akan menamgkap Pak Djoko Tjandra. Masih setengah jam lagi,” kata Argo

Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan menolak permohonan Peninjauan Kembali (PK) yang diajukan terpidana kasus cessie Bank Bali Djoko Tjandra. Sebab, sebagai pemohon, Djoko tidak pernah menghadiri persidangan.

Diketahui, Djoko Tjandra mengajukan PK terhadap Putusan MA No. 12/PK/PID/SUS/2009 tanggal 11 Juni 2009 jo. Putusan No. 1688 K/PID/2000 tanggal 28 Juni 2001 Jo. Putusan No. 156/Pid.B/2000/PN Jak.Sel tanggal 28 Agustus 2000 dan putusan Mahkamah Konstitusi No. 33/PUU-XIV/2016 tanggal 12 Mei 2016.


The English, Chinese, Japanese, Arabic, and French versions are automatically generated by the AI. So there may still be inaccuracies in translating, please always see Indonesian as our main language. (system supported by DigitalSiber.id)