Arus Balik Lebaran 2025: 173 Ribu Kendaraan Padati Tol Trans Sumatera

JAKARTA - PT Hutama Karya (Persero) mencatat, 173.571 kendaraan telah melintas di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) hingga H+3 libur Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah atau Kamis, 3 April 2025.

Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya Adjib Al Hakim mengatakan, angka tersebut naik sebesar 122,24 persen bila dibandingkan trafik normal pada hari yang sama.

"Kami menginformasikan perkembangan terkini arus balik Lebaran 2025 di JTTS dengan trafik 173.571 kendaraan melintas pada 3 April 2025," ujar Adjib dalam keterangan tertulisnya, Jumat, 4 April.

"Dengan peningkatan 122,24 persen dibanding trafik normal pada hari yang sama," sambungnya.

Adjib merinci, sebanyak 26.034 kendaraan melintasi Tol Terbanggi Besar–Kayu Agung atau naik hingga 94,66 persen bila dibandingkan lalu lintas (lalin) normal. Lalu, ada 22.236 kendaraan melintasi Tol Palembang–Indralaya–Prabumulih atau meningkat 103,15 persen bila dibandingkan lalin normal.

Untuk Tol Betung–Tempino–Jambi (Bayung Lencir–Tempino), telah dilalui sebanyak 6.933 kendaraan atau naik 31,03 persen bila dibandingkan lalin normal dan sebanyak 4.422 kendaraan telah melewati Tol Bengkulu–Taba Penanjung atau naik sebesar 207,51 persen bila dibandingkan lalin normal.

Berikutnya, untuk Tol Pekanbaru–Dumai, telah dilalui sebanyak 19.994 kendaraan atau naik 40,52 persen bila dibandingkan lalin normal dan sebanyak 15.876 kendaraan telah melintas di Tol Pekanbaru–XIII Koto Kampar. Angka ini naik sebesar 189,97 persen bila dibandingkan lalin normal.

Kemudian, sebanyak 23.209 kendaraan telah melintas di Tol Indrapura–Kisaran atau meningkat 195,77 persen bila dibandingkan lalin normal dan sebanyak 19.036 kendaraan melintasi Tol Kuala Tanjung–Tebing Tinggi–Parapat (Kuala Tanjung–Sinaksak). Angka ini naik hingga 103,40 persen bila dibandingkan lalin normal.

Selanjutnya, sebanyak 22.476 kendaraan telah melintasi Tol Binjai–Langsa (Binjai–Pangkalan Brandan) atau naik sebesar 209,20 persen dibandingkan lalin normal dan untuk Tol Sigli–Banda Aceh telah dilalui 13.255 kendaraan atau naik sebesar 369,20 persen bila dibandingkan lalin normal.

Sementara itu, ada 14.085 kendaraan yang telah melintasi tiga ruas fungsional di Tol Trans Sumatera. Ketiga ruas fungsional itu adalah Tol Pekanbaru–Padang (Padang–Sicincin), Tol Sigli–Banda Aceh Seksi 1 (Seulimeum–Padang Tiji) dan Tol Palembang–Betung (Kramasan–Pangkalan Balai).

Perinciannya, sebanyak 9.069 kendaraan melintasi Tol Pekanbaru–Padang (Padang–Sicincin), 3.447 kendaraan melewati Tol Sigli–Banda Aceh Seksi 1 (Seulimeum–Padang Tiji) dan 1.569 kendaraan melintasi Tol Palembang–Bitung (Kramasan–Pangkalan Balai).

Adjib menilai, pihaknya berkomitmen memberikan pelayanan terbaik untuk menciptakan pengalaman mudik yang tenang dan menyenangkan di ruas JTTS.

"Kami mengimbau pengguna jalan untuk memantau akun resmi media sosial Hutama Karya di @HutamaKaryaTollRoad dan @HutamaKarya untuk informasi terkini seputar arus mudik dan balik Lebaran 2025 di JTTS serta mencatat call center masing-masing," tuturnya.