Bagikan:

JAKARTA - Aksi blusukan yang dilakukan Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini, di kawasan Sudirman-Thamrin, Jakarta, menjadi pergunjingan warganet. 

Kawasan yang jarang sekali terlihat pengemis atau gelandangan, tiba-tiba saja muncul saat mantan Wali Kota Surabaya tersebut melakukan blusukan. 

Identitas gelandangan pun di telusuri. Hasilnya mengejutkan, karena gelandangan tersebut biasa berada di Jalan Minangkabau, Manggarai, Jakarta Selatan. Oleh warganet di twitter, aksi blusukan Risma disebut drama hingga muncul tagar #RismaRatuDrama. 

BACA JUGA:


Dilihat VOI, Kamis, 7 Januari pukul 11.50 WIB, kicauan yang menyertakan tagar tersebut menyentuh angka 8.935. Beranjak dari Risma, 'kasus' Fadli Zon yang menyukai video porno juga tidak kehilangan peminat. 

Sehari sebelumnya, Rabu, 7 Januari, kicauan warganet yang menyertakan tagar #FadliZonJubirBokep juga menempati tangga teratas trending twitter. Namun, hingga Kamis hari ini tagar tersebut berganti menjadi #FadliZonCerot dengan 7.433 tweets.