Serie A Tetap Ditangguhkan hingga 14 Juni
Zlatan Ibrahimovic dalam derby Milan (Twitter @SerieA)

Bagikan:

JAKARTA - Federasi Sepak bola Italia FIGC mengumumkan, semua pertandingan sepak bola di Italia, termasuk Serie A, akan tetap ditangguhkan hingga 14 Juni.

Pelatihan tim untuk klub Serie A dimulai lagi Senin kemarin dan liga berharap kompetisi bisa bergulir lagi pada 13 Juni.

Namun, FIGC mengumumkan dalam sebuah pernyataan pada Senin malam pihaknya telah menyelaraskan dengan dekrit yang ditandatangani oleh Perdana Menteri Giuseppe Conte yang menangguhkan semua acara dan kompetisi olahraga hingga sehari kemudian.

Itu berarti kompetisi top Italia tidak akan dapat dilanjutkan sampai 15 Juni paling awal.

Sementara itu, ada 99 kematian baru akibat COVID-19 di Italia pada hari Senin. Ini merupakan angka harian terendah sejak diberlakukannya lockdown pada 9 Maret.

Dalam berita yang lebih baik, provinsi utara Piacenza melaporkan tidak ada kematian baru dalam 24 jam untuk pertama kalinya. Sebelumnya provinsi ini kehilangan 933 warganya karena penularan virus corona.

Per hari Senin, ada 225.886 kasus positif COVID-19 (+451), dengan 66.553 di antaranya saat ini aktif (-1.798).

Sebanyak 127.326 orang dinyatakan pulih (+2.150) dan 32.007 meninggal dunia.

Dari 66.553 kasus aktif, 55.597 berada dalam isolasi mandiri (+1.681), 10.207 di rumah sakit dengan gejala (-104) dan 749 dalam perawatan intensif (-13).

Ada 3.041.366 tes yang dilakukan hari Senin, peningkatan 36.406 dibanding sehari sebelumnya.