Sekuel <i>Don't Breathe</i> yang Bakal Bikin Kita 'Nahan Napas' Lagi
'The Blind Man' dalam Don't Breathe (Twitter @MovieBattleGam1)

Bagikan:

JAKARTA - Sekuel film horror thriller rilisan 2016, Don't Breathe sedang digarap. Meski belum ada detail soal tanggal tayangnya, beberapa informasi terkait film ini sudah diungkap.

Sekarang, kita mengingat dulu film orisinalnya. Disutradarai Fede Alvarez dan dibintangi Stephen Lang sebagai 'The Blind Man', film ini berfokus pada para pencuri dari Detroit yang merampok rumah orang kaya.

Mangacu pada laporan yang diungkap Dicussing Film, Senin, 20 Januari, Lang disebut akan mengulang perannya dalam sekuel mendatang. Berjudul Don't Breathe Again, Alvarez bakal ikut menulis skrip bersama Rodo Sayagues, yang akan melakukan debut sutradara.

Laporan tersebut lantas mengatakan, sutradara Spider-Man dan pencipta Evil Dead, Sam Raimai akan memproduseri film ini seperti film pertama. Ia menggambarkan skrip untuk film tersebut sebagai; "Ide terhebat untuk sebuah sekuel yang belum saya dengar sebelumnya," kata Discussing Film.

Mengacu pada pernyatan sumber-sumber dalam laporan tersebut, sekuel ini akan mengambil latar waktu beberapa tahun setelah invasi para perampok terhadap rumah tempat 'The Blind Man' hidup dalam isolasi.

“Kedamaiannya hancur ketika dia dikunjungi oleh orang-orang yang kejam dan misterius yang meminta pertanggungjawaban atas dosa-dosanya,” lanjut pernyataan tersebut. Produksi untuk film ini rencananya dimulai pada bulan April.  

Sementara itu pada tahun lalu terungkap, Alvarez sedang menggarap film horor baru yang digambarkan sebagai 'The Shining yang berlokasi di Gedung Putih'.

Menurut The Hollywood Reporter, film yang belum memiliki judul dan tanggal rilis ini akan menampilkan mantan penulis Fear The Walking Dead, Shintaro Shimosawa sebagai kepala produksi.

Informasi baru datang ketika studio horor Alvarez, Bad Hombre Films menandatangani kesepakatan dengan Legendary Pictures. Seiring dengan horor bertema Gedung Putih yang baru, studio ini juga akan me-reboot horor klasik The Texas Chainsaw Massacre.