Euro 2020, Polandia Vs Slovakia: Duel Striker Haus Gol Lewandowski dan Bek Tangguh Skriniar

JAKARTA - Polandia akan menjalani laga pertama Euro 2020 ketika ditantang Slovakia dalam pertandingan Grup E di St. Petersburg, Rusia, Senin malam, jam 23.00 WIB. Kemenangan bakal mengendurkan beban karena dua pertandingan berikutnya jauh lebih berat, menghadapi Spanyol dan Swedia.

Melansir Antara, bek Slovakia Milan Skriniar akan ditugaskan menghentikan striker Polandia Robert Lewandowski yang bernafsu membuktikan kualitasnya dalam turnamen besar setelah berjaya bersama Bayern Muenchen pada tingkat klub. Lewandowski adalah pencetak gol pertama dalam putaran final 2012 dan mengantarkan Polandia ke perempatfinal Euro 2016.

Baik Lewandowski maupun Skriniar berperan besar dalam sukses klubnya masing-masing pada musim 2020/2021. Skriniar mengantarkan Inter Milan menjuarai Serie A dengan catatan kebobolan sedikit sekali, sedangkan Lewandowski membawa lagi Bayern menjuarai Bundesliga yang disandingkan dengan rekor pencetak gol terbanyak.

Slovakia juga bakal menggantungkan dukungan dari dua gelandang kreatif Piotr Zielinski dan Marek Hamsik. Yang terakhir ini adalah kapten Slovakia yang turut mengantarkan negara ini ke 16 besar Piala Dunia 2010.

Jika skuat Polandia diisi oleh nama-nama besar, termasuk penjaga gawang Juventus Wojciech Szczesny dan bintang Euro 2016 Grzegorz Krychowiak, maka senjata rahasia Slovakia adalah pengetahuan mereka terhadap sepak bola Polandia, di luar pemain-pemain bintang yang memperkuat lawannya itu.

Penjaga gawang Dusan Kuciak dan bek Lubomir Satka adalag pemain-pemain yang berkiprah dalam liga utama Polandia, sedangkan Lukas Haraslin dan Ondrej Duda pernah bermain di Polandia sebelum hijrah ke liga-liga top Eropa.

Mereka juga bisa menarik manfaat dari beban besar Polandia dalam menghapus keraguan tampil meyakinkan dalam laga pembuka.

Sejauh ini Polandia gagal menang dalam lima dari enam laga pembukanya dalam turnamen besar pada abad ke-21 kendati sering dijagokan menang.

Sedangkan Slovakia akan menginjak lapangan Stadion Saint Petersburg dengan status underdog yang malah membuatnya lebih enteng menjalani laga dan bermain lebih lepas ketimbang Polandia yang juara grup kualifikasi yang dituntut melepaskan sial dalam laga pembuka.

Statistik 

Ini pertemuan kesembilan antara Polandia dan Slovakia. Sejauh ini Polandia menang tiga kali, sedangkan Slovakia empat kali, sisanya seri.

Di bawah kepelatihan manajer baru Paulo Sousa, Polandia tidak bisa memenangkan empat dari lima laga.

Robert Lewandowski adalah pencetak gol terbanyak sepanjang masa Polandia dengan 66 gol dan paling lama tampil bersama timnas, sebanyak 119 kali.

Di Slovakia, Marek Hamsik memuncaki daftar pencetak gol timnas dengan 26 gol dan 126 cap.

Pertemuan terakhir kedua negara terjadi pada 2013 dan berakhir dengan kemenangan 2-0 untuk Slovakia.

Kedua tim sama-sama mencatat satu kemenangan dalam lima laga terakhir menjelang Euro 2020, tapi Polandia lebih sering kalah, yakni dua melawan satu terhadap Slovakia. Polandia menang melawan tim lemah Andorra (3-0), sedangkan Slovakia mengalahkan tim kuat Rusia (2-1)