Kenapa AC Tidak Dingin Padahal Sudah Dibersihkan oleh Teknisi

YOGYAKARTA – Membersihkan Air Conditioning (AC) memang wajib dilakukan secara berkala. Pembersihan AC dilakukan agar kinerjanya tetap baik. Selain itu pembersihan juga dilakukan agar debu tak menghalangi aliran udara sejuk. Namun kadangkala dijumpai kendala AC tidak dingin meski teknisi sudah melakukan pembersihan. Terkait hal tersebut, ada alasan kenapa AC tidak dingin padahal sudah dibersihkan.

Kenapa AC Tidak Dingin Padahal Sudah Dibersihkan

Tidak dinginnya AC meski sudah dibersihkan bisa disebabkan oleh alasan teknis maupun nonteknis. Berikut ini beberapa alasan yang bisa jadi penyebabnya.

  1. Filter Udara Tersumbat

Penyumbatan pada filter udara sangat mungkin terjadi jika pembersihan AC tidak dilakukan secara benar. Saat filter tersumbat, aliran udara jadi tidak lancar. Pastikan Anda membersihkan filter secara benar.

  1. Pengaturan Termostat Keliru

Fungsi termostat pada AC adalah untuk mengatur suhu udara ruangan sesuai keinginan. Pengaturan termostat yang keliru akan membuat AC jadi tidak dingin pasca dicuci. Setelah AC dibersihkan, pastikan mengatur termostat mode otomatis agar AC tetap berjalan baik.

  1. Motor AC Rusak

Fungsu motor AC adalah untuk membuang udara keluar dari pendingin. Jika motor kipas AC rusak, udara panas tak bisa dibuang secara efektif sehingga dingin AC kurang terasa. Cek motor AC secara berkala untuk memastikan kinerjanya.

  1. Refrigeran Kurang

Refrigeran adalah zat kimia yang berbentuk gas. Zat ini berfungsi untuk mendinginkan udara. Karena berupa gas, refrigeran berpotensi bocor sehingga pendinginan kurang maksimal. Untuk menambah refrigeran perlu bantuan teknisi.

  1. Masalah pada Kompresor dan Kondensor

Pada AC, kompresor adalah komponen penting yang wajib diperhatikan. Kompresor yang bermasalah akan berdampak langsung pada AC sehingga perlu dilakukan servis ketika bermasalah. Perlu diketahui bahwa kompresor dan kondesor AC ditempatkan di luar ruangan. Komponen ini biasanya ditempatkan di area terbuka sehingga sering bersinggungan langsung dengan cuaca.  

  1. Komponen PCB Basah

Printed Circuit Board (PCB) pada AC berupa sirkuit elektronik. PCB bisa basah karena saat melakukan pembersihan, cairan pembersih tidak sengaja menyiprat atau menetes. Agar tetap bekerja baik, tunggu PCB kering.

  1. Bagian Lain Rusak

Alasan teknis lain yang membuat AC kurang dingin adalah komponen lain yang baik sengaja maupun tidak mengalami masalah saat pembersihan. Untuk mencari komponen yang bermasalah, Anda harus melibatkan teknisi profesional.

  1. Cek Lubang pada Ruangan

Udara dingin yang dihasilkan dari AC tidak akan terasa jika terdapat lubang di ruangan. Lubang tersebut akan membuat udara dingin terbuang ke luar ruangan. Pastikan ruangan Anda benar-benar tertutup rapat. Ketahui pula suhu AC 30 derajat panas atau dingin untuk melakukan pengecekan.

Itulah beberapa alasan kenapa AC tidak dingin padahal sudah dibersihkan. Kunjungi VOI.id untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.