Cara Bikin Kue Rambutan, Kue Natal yang Ramai Diperbincangkan Netizen
JAKARTA - Menjelang Natal netizen di media sosial ramai membicarakan tentang kue rambutan. Kue tersebut berbentuk bulat yang dipenuhi dengan cokelat meses yang diminati oleh banyak orang, terutama anak-anak saat perayaan Natal.
Belakangan kue rambutan menjadi perbincangan di platform X, buntut dari tren ‘war takjil’ yang ramai saat bulan Ramadan 2024 lalu. Kini umat Muslim bercanda akan berburu kue rambutan khas Natal, untuk membalas perilaku umat Kristen yang kerap memborong takjil saat Ramadan.
Kue rambutan merupakan salah satu kue kering yang bentuknya mirip dengan rambutan. Kue tersebut berbentuk bulat, yang dibalut dengan meses cokelat atau warna-warni, yang membuatnya menyerupai kulit luar rambutan.
Untuk membuat kue rambutan, bahan-bahan yang digunakan sangat sederhana dan mengolahnya juga cukup mudah. Inilah cara membuat kue rambutan yang bisa Anda coba, yang dilansir dari berbagai sumber.
Bahan yang diperlukan:
- 10 buah biskuit regal
- Susu kental manis secukupnya
- Meses warna-warni atau cokelat
- Air secukupnya
Baca juga:
Cara membuatnya:
1. Pertama, hancurkan biskuit sampai benar-benar halus.
2. Kemudian campurkan biskuit yang telah dihaluskan dengan susu kental manis dan sedikit air, sampai berbentuk menjadi adonan.
3. Lalu bentuk adonan menjadi berbentuk bulat kecil.
4. Kemudian taburi meses ke adonan yang sudah dibentuk bulat kecil, lalu simpan ke dalam kulkas.
5. Tunggu hingga kue mengeras, dan kue rambutan sudah bisa dinikmati.