Material Longsor di Pasaman Barat Setinggi 4 Meter, Penanganan Libatkan 30 Personel Polisi
SUMBAR - Polres Pasaman Barat menerjunkan 30 personel dalam penanganan longsor di Polongan Anam, Jorong Patomuan, Kecamatan Talamau. Mereka bergabung bersama tim SAR lainnya untuk mempercepat akses lalu lintas.
"Personel itu diturunkan untuk melakukan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di sekitar lokasi longsor sebagai upaya menciptakan situasi kamtibmas dan kelancaran lalu lintas yang aman dan kondusif," kata Kepala Polres Pasaman Barat AKBP Agung Basuki di Simpang Empat, Pasaman Barat, Sumatra Barat (Sumbar), Kamis 19 Oktober, disitat Antara.
Ia mengatakan, bersama instansi terkait dibantu oleh masyarakat setempat sedang berupaya untuk membersihkan material tanah longsor agar bisa dilalui masyarakat, minimal bisa dilalui kendaraan roda dua.
"Kami bersama personel TNI dari Koramil 03/Talu, BPBD, pihak kecamatan dan nagari sudah berada dititik longsor untuk melakukan pengamanan serta membantu masyarakat untuk melewati jalur alternatif yang cukup terjal dan jalan yang dipenuhi material longsor yang bercampur batu dan kayu," katanya.
Ia mengimbau kepada seluruh masyarakat yang melewati jalur Talu menuju Simpang Empat atau sebaliknya agar selalu waspada dan berhati-hati apalagi saat ini musim penghujan karena daerah ini sangat rawan terjadi longsor.
"Tidak ada korban jiwa dan kerugian materil dalam kejadian ini. Namun saat ini aliran listrik padam dan jaringan telekomunikasi agak terganggu," ujarnya.
Sementara itu, Camat Talamau Andre Affandi mengatakan hingga Kamis 19 Oktober malam, mengatakan jalur longsor sudah bisa dilalui kendaraan roda dua. Sedangkan untuk roda empat masih belum bisa melintasi jalur longsor.
"Malam ini tim gabungan masih terus berupaya membersihkan material longsor yang tingginya mencapai empat meter," ujarnya.
Baca juga:
- Ganjar Masih Cari Singkatan Nama yang Cocok untuk Ganjar-Mahfud MD, Mau Kasih Masukan Guys?
- Polda Metro Jaya Diminta Segera Umumkan Tersangka di Kasus Pemerasan Eks Mentan SYL
- Minta Simpatisannya Pulang KPU Tertib, Anies: Bila Bertemu Pendukung Pasangan Lain Sapa dengan Senyum
- Ganjar: Negara Ini Harus Berjalan Baik, Bersih dan Antikorupsi
Akibat longsor ini arus Lalu lintas yang melintasi arah ke Panti Kebupaten Pasaman-Talu-Simpang Empat terputus total.
"Terjadi antrean kendaraan kedua arah saat ini karena tidak bisa melalui jalan yang longsor karena material longsor menutupi badan jalan dan cukup tinggi," sebutnya.
Selain itu, katanya material longsor berupa pohon menimpa kabel listrik yang mengakibatkan padamnya arus listrik arah ke Talu Kecamatan Talamau.
Pihaknya juga telah telah menghubungi pihak PLN Pasaman barat untuk perbaikan jaringan instalasi listrik yang terputus.
"Kita juga mengimbau kepada pengendara roda dua hati-hati melintasi jalur longsor karena licin," tandasnya.