5 Artis yang Diperiksa Bareskrim Terkait Promosi Judi Online
YOGYAKARTA – Ada beberapa artis yang diperiksa Bareskrim terkait promosi judi online di media elektronik. Pemeriksaan tersebut dilakukan mengingat kegiatan promosi situs judi online adalah kegiatan yang melanggar hukum, bahkan bisa dijerat dengan UU ITE dengan acaman pidana penjara.
Artis yang Diperiksa Bareskrim Terkait Promosi Judi Online
Hingga saat ini, artis dab seleb yang diperiksa lantaran kedapatan mempromosikan situs judi online jumlahnya tak hanya satu atau dua orang saja. Berikut beberapa artis cantik tersebut.
1. Amanda Manopo
Pemain sinetron Amanda Manopo baru-baru ini mendapat surat panggilan dari Penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri di Jakarta. Pemanggilan tersebut dilakukan dalam rangka memberi keterrangan dan klarifikasi terkait promosi judi online.
"Kami informasikan bahwa pada hari ini, Senin, 2 Oktober 2023, akan dilakukan pemeriksaan atau klarifikasi kepada Saudari Amanda Manopo terkait dugaan endorsement situs yang diduga sebagai website judi online," ujar Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Brigjen Pol. Adi Vivid Agustiadi Bachtiar di Jakarta, dikutip dari Antara, Selasa 3 Oktober.
2. Yuki Kato
Selain Amanda Manopo, Polisi juga melakukan pemanggilan terhadap artis cantik Yuki Kato. Pemeriksaan sendiri telah dilakukan pada hari Sabtu, 23 September 2023 dari pukul 12.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB.
"Kami informasikan bahwa benar hari Sabtu, 23 September 2023, telah dilakukan pemeriksaan atau klarifikasi kepada saudara Yuki Kato," jelas Direktur Tindak Pidana Siber (Dirtipidsiber) Bareskrim Polri Brigjen Pol. Adi Vivid Agustiadi Bachtiar, dikutip dari Antara.
3. Wulan Guritno
Aktris senior Wulan Guritno juga tak lepas dari pemanggilan penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri. Ia dipanggil untuk memberi keterangan atas kegiatannya mempromosika situs judi online pada tahun 2020 lalu. Pemeriksaan terhadap Wulan Guritno sudah dilakukan sebanyak dua kali yakni pada hari Kamis, 14 September dan Selasa, 19 September 2023.
Pemanggilan sendiri dilakukan setelah video Wulan yang mempromosikan judi online kembali viral di medsos.
"Terkait masalah artis WG (Wulan Guritno), setelah ditelusuri itu dibuat tahun 2020. Untuk websitenya sampai saat ini masih ada," kata Dirtipidsiber Bareskrim Polri Brigjen Pol. Adi Vivid Agustiadi Bachtiar dalam konferensi pers, Rabu 30 Agustus.
4. Cupi Cupita
Cupi Cupita adalah pedangdut sekaligus selebgram yang juga dipanggil oleh Bareskrim Polri karena mempromosikan judi online. Ia sendiri memenuhi panggilang dan mendatangi Gedung Bareskrim Polri Jakarta Selatan pada hari Selasa, 26 September 2023 pukul 12.55.
Setelah menjalani pemeriksaan, Cupi Cupita mengaku senang lantaran telah memberikan klarifikasinya kepada pihak kepolisian.
"Terima kasih buat teman-teman yang sudah menunggu, terima kasih banyak. Sebenernya saya lagi sakit, tapi karena saya juga pengen klarifikasi saya seneng sudah mengklarifikasi saya mempercayakan ke pengacara saya, ke lawyer saya," jelas Cupi Cupita kepada wartawan setelah diperiksa.
Selain itu ia juga mengaku tidak pernah bermain judi online. Kasus dugaan promosi judi online juga diakuinya berpengaruh kepada pekerjaannya.
"Oh iya mempengaruhi (pekerjaan) sih, makanya saya mau klarifikasi," tuturnya.
5. Dinar Candy
Selebgram Dinar Candy juga sempat tersandung masalah hukum karena ikut mempromosikan situs judi online pada tahun 2017 silam. Namun ia mengatakan bahwa kasusnya tersebut sudah selesai. Ia juga sempat dipanggil oleh Polda Metro Jaya sebanyak dua kali.
Terkait kegiatan promosi tersebut, Dinar mengaku bahwa dirinya tak tahu situs yang dipromosikan adalah judi online. Namun ia tak sendiri. Kala itu ia dan 50 selebgram Tanah Air juga turut dimintai sebagai saksi dalam kasus judi online yang saat itu ramai diperbincangkan.
Itulah beberapa artis yang diperiksa bareskrim terkait promosi judi online. Kunjungi VOI.ID untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.