IHSG Akhir Pekan Menguat ke 6.151: Saham BRI dan BCA Diborong Investor Asing
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat pada perdagangan akhir pekan, Jumat 5 Februari. IHSG menguat 44,51 poin atau 0,73 persen ke level 6.151,72.
Sebanyak 307 saham menguat, 176 saham melemah, dan 142 saham stagnan. Sembilan sektor saham menguat dan menopang kenaikan IHSG hari ini.
Total volume perdagangan saham di bursa hari ini mencapai 14,31 miliar saham dengan nilai transaksi Rp12,59 triliun. Saham yang paling perkasa hari ini adalah PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) dengan penguatan 10,83 persen, sementara yang paling jeblok adalah PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM) dengan pelemahan 6,08 persen.
Investor asing mencatatkan penjualan bersih atau net sell Rp186,81 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) Rp119,4 miliar, PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) Rp71,8 miliar dan PT Sinar Mas Multiartha Tbk (SMMA) Rp54,4 miliar.
Sedangkan saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 0,7 miliar, PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp87,5 miliar, dan PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) Rp47,4 miliar.