Duh! Anggota DPRD DKI Ini Malah Main Game Saat Rapat Paripuna
JAKARTA - Anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PDIP Cinta Mega tertangkap mata tengah bermain game di gawai miliknya saat gelaran rapat paripurna penyampaian pidato Penjabat Gubernur terhadap Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2022.
Cinta Mega duduk di barisan belakang pada jajaran anggota DPRD DKI Jakarta, mengenakan setelan jas berwarna merah muda.
Saat itu, rapat paripurna yang menghadirkan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono telah dimulai. Rapat mulai dibuka oleh Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani dan baru berjalan selama delapan menit.
Lalu, Anggota DPRD DKI Jakarta Bambang Kusumanto mengajukan interupsi. Hanya saja, mikrofon meja Bambang bermasalah dan diperbaiki terlebih dahulu.
Saat mikrofon meja Bambang tengah diperbaiki, suasana rapat paripurna cukup hening. Pada momentum ini, Cinta Mega asyik bermain game pada tablet yang ia bawa ke rapat paripuna dan ditaruh di atas mejanya.
Saat dikonfirmasi, Cinta Mega tak menampik bahwa dirinya sempat membuka permainan game puzzle bernama Candy Crush di tabletnya. Namun Cinta Mega membantah bahwa ia memainkannya, melainkan hanya menunjukkan jenis permainan ini kepada Anggota DPRD DKI di sebelahnya.
"Orang saya cuma nunjukin ke teman, kayak game Candy Crush begitu, lucu ini game-nya. Itu saya taruh meja, enggak dimainin," kata Cinta Mega kepada wartawan, Kamis, 20 Juli.
Cinta Mega lantas menjelaskan mengapa dirinya membuka game di tengah rapat paripurna. Ia beralasan, rapat dimulai dengan waktu yang molor dari jadwal. Sehingga, ia dan beberapa Anggota DPRD DKI lainnya sempat bosan dan ingin mengisi waktu untuk menunggu dimulainya rapat paripurna.
"Sebelum paripurna kan nunggunya lama, bosan, dari jam 1, jam setengah baru 3 mulai. Candy crush-nya kebuka, kan begini, ditaruh di meja," tuturnya.