Catat Tanggal Debut Lionel Messi di Inter Miami
JAKARTA - Lionel Messi resmi menjadi pemain Inter Miami. Mantan pemain Barcelona dan Paris Saint-Germain (PSG) itu telah menandatangani kontrak hingga 2025, Minggu, 16 Juli.
Itu artinya, Messi berpeluang tetap berseragam klub Major League Soccer (MLS) itu hingga usia 39 tahun.
Messi diperkirakan akan bergabung dengan Inter Miami di lapangan pada Jumat, 21 Juli. Pertandingan Inter Miami kontra Cruz Azul di Piala Liga, bisa jadi debut pemain timnas Argentina itu.
"Saya sangat bersemangat untuk memulai langkah selanjutnya dalam karier saya bersama Inter Miami dan di Amerika Serikat," kata Messi dalam sebuah pernyataan yang dikutip dari AFP via Antara.
Kedatangan Messi ke Amerika Serikat diperkirakan bakal menarik minat lebih besar bagi para penggemar sepak bola di Amerika Serikat dan seluruh dunia untuk menyaksikan kompetisi MLS.
Inter Miami juga berharap kedatangan pemenang tujuh Ballon d'Or dapat meningkatkan performa klub MLS itu. Mereka menelan kekalahan 0-3 lawan St. Louis City dan sekarang menempati peringkat terbawah di klasemen wilayah timur.
"Ini adalah kesempatan yang fantastis dan bersama-sama kita akan terus membangun proyek yang indah ini," kata Messi.
"Idenya adalah bekerja sama untuk mencapai tujuan yang kami tetapkan dan saya sangat bersemangat untuk mulai membantu di sini di rumah baru saya," pungkasnya.
Baca juga:
- Rencana Renovasi JIS Masih Jadi Polemik, Ketum PSSI Erick Thohir: Agar Menembus Standar FIFA sebelum Pengecekan Ulang
- Gabung Arsenal, Declan Rice Umbar Mimpi Besar: Bawa Tim Memenangkan Liga Champions
- Suporter Bikin Ricuh di Laga Persik Vs Arema FC, Ketum PSSI: Pasti Ada Sanksi
- Selamat, Claudia Alexandra Scheunemann Jadi Pemain Terbaik AFF U-19