Kapolda Metro Prediksi Belasan Ribu Pendatang Baru Bakal Adu Nasib di Jakarta

JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto memprediksi belasan ribu pendatang baru akan tiba di Jakarta usai Lebaran 2023. Mereka akan mengadu nasib di Ibu Kota.

"Diprediksi setelah lebaran akan bertambah sebanyak 30 persen sampai 35 persen atau sekitar 12.000-14.000 penduduk," ujar Karyoto dalam keterangannya, Kamis, 27 April.

Namun, tak dijelaskan lebih jauh perihal perhitungan di balik prediksi kedatangan belasan ribu orang pendarang baru ke Jakarta.

Jenderal bintang dua itu justru berlaih dengan menyatakan telah memerintahkan jajarannya untuk meningkatkan intensitas patroli di jam-jam rawan usai Lebaran 2023.

“Tentunya kami akan meningkatkan intensitas patroli di daerah-daerah yang mana banyak ditinggalkan oleh masyarakat,” ungkapnya.

Selain itu, jajarannya juga diminta untuk terus bekoordinasi dengan pihak keamanan perumahanan atau perkantoran. Sehingga, situasi dan kondisi akan selalu terpantau.

“Kami sudah perintahkan kepada semua personil yang di bawah itu berkoordinasi dengan satuan-satuan, perumahan pasti ada sekuritinya perkantoran pasti juga ada sekuritinya untuk selalu berkordinasi,” kata Karyoto.