Kembali ke Abbey Road, Govinda Rekam Album Baru Berisi 12 Lagu

JAKARTA – Kuartet pop asal Jakarta, Govinda, akan merilis album baru pada tahun ini.

Tidak setengah-setengah. Album terbaru Govinda ini direkam di studio musik bersejarah di dunia, Abbey Road. Berisi 12 lagu, album tersebut berhasil mereka rampungkan pada 3-4 Februari kemarin.

Band yang terdiri dari Ifan Hadari (vokal), Ade Nurulianto (gitar), Yosafat Luki Mahendra (bass), dan Ritchie Ismail (drum) menggungah kabar bahagia ini melalui akun Instagram Govinda.

“Happy weekend untuk semuanya, salam dari London dari Ifan, Ade, Luki & Jeje,” tulis akun band tersebut.

“3 & 4 Februari Govinda akhirnya kita berhasil menyelesaikan 12 lagu dalam album #GovindaLiveAtAbbeyRoadStudiosLondon di studio 2 dimana Hits The Beatles sekitar 120 lagu lahir dari studio ini. Dan yang membuat sangat bahagia dan menjadi pengalaman indah kita berkesempatan berkolaborasi bersama “National Symphony Orchestra,” lanjut unggahan tersebut.

Mereka juga turut memamerkan engineer yang membantu proses perekaman album ini.

“Bersama Engineer Chris Bolster engineer kenamaan yang menangani musisi musisi hebat dunia seperti Paul McCartney, Coldplay, Placebo, Foo Fighters, Oasis etc,” tutur band yang sempat menggunakan nama Domino ini.

Selain melakukan rekaman album, Govinda juga membuat video musik untuk ke-12 lagu di dalam album tersebut.

“Selain itu kita juga melakukan music video (filming) untuk ke 12 lagu tersebut. Dan kita akan melanjutkan perjalanan ini untuk membuat video klip di kota London lalu ke Edinburgh (Skotlandia) kota yang terkenal dengan art nya yang luar biasa indah.” 

Ini bukan kali pertama Govinda melakukan rekaman di Abbey Road. Pada 2019 mereka sukses melahirkan lagu Hal Hebat di studio legendaris tersebut.

Totalitas Govinda terhadap musik memang tidak bisa diremehkan. Tentunya, upaya mereka kali ini juga akan membuat pendengar musik penasaran dengan hasilnya.

Sejauh ini, mereka belum memberi info terkait jadwal perilisan album tersebut. Maka dari itu, simak media sosial mereka untuk mendapatkan kabar selanjutnya.